Posts

Showing posts from June, 2014

Orang Terngeyel Sedunia

Saya mau cerita alias bergosip, soal orang terngeyel dan ter-gak-mau-kalah di dunia yang pernah saya kenal. Orang tersebut adalah kerabat dekat saya sendiri, dan saya rasa nggak masalah juga saya ceritain di sini, sekedar untuk berbagi pengalaman, kalau ternyata ada memang banyak orang unik di dunia. Saya emang demen nyeritain yang unik-unik, dan ngga tau kenapa, setelah dibaca orang, ternyata saya nggak sendirian menemui orang-orang tipe seperti ini. Buktinya dari komen-komen pembaca, ehhh ternyata ada juga tipe-tipe manusia yang sama di belahan dunia yang berbeda (contohnya ya kasus si Omde kemarin hehe). Si kerabat saya ini, kita singkat si K, adalah orang yang SANGAT BAIK yang saya kenal. Saya akui, orang ini kalau dimintakan bantuan, sangat cepat dan sigap dalam membantu. Tapi sayangnya, dia selalu berharap, kalau segala kebaikannya itu harus dibalas dengan kata-kata pujian, dan orang lain harus melakukan dan sependapat dengan apa yang dia mau. Pelan-pelan, orang-orang mulai m

Sponsored Video: Tree Of Life

Apa yang dirasakan saat kita kehilangan anak kita tercinta? Saya yakin, antara kita jadi setengah gila, atau jadi gila beneran. Saya sebenarnya tidak mau membayangkan bagaimana rasanya, ngeri. Tetapi melihat kisah Utari di video di bawah ini, saya jadi ikut terbawa. Sempetin dulu ya nonton videonya. Singkat cerita, video tersebut menggambarkan bagaimana "setengah gila"nya Utari yang kehilangan anaknya di usia yang sangat kecil. Bukannya dia membesarkan seorang anak, Utari jadi cuma bisa membesarkan sebuah pohon. Hiks. Umumnya di desa sendiri, kebersihan memang belum menjadi kepedulian utama masyarakatnya. Ibaratnya "masih untung bisa makan". Padahal tingkat kematian bayi yang tinggi salah satunya bukan karena kurang gizi saja, tetapi karena kurangnya kepedulian terhadap kebersihan. Nggak cuci tangan, nggak cuci sayur, main masuk saja ke dalam mulut. Kita saja yang dewasa seringkali kena diare dan itu menderitanya ampun-ampunan, apalagi seorang bayi kalau sampai